[Product Review]: Kulit kering yang haus itu ada skincare-nya!

Review+Bioderma+Hydrabio+Serum


Bulei menyapa!

Argh..., sudah berapa windu gak menulis, bahkan 1 katapun tidak!
Tahu-tahu bulan maret ini udah habis tanggalan-nya. So, mumpung masih dalam hitungan jam, Bule mau isi amunisi Blog dulu dan tulisan kali ini datang dari skincare yang rupanya pencetus micellar water pertama di dunia! Eng..Ing..Eng.. Bioderma!

Seperti yang kalian lihat pada gambar diatas, Bule bakalan ajak mengenal skincare buat kalian yang kulitnya kehausan. Kulit haus/dehidrasi disini enggak bisa hanya dengan mencelupkan  wajah ke dalam air dingin (menurut ngana . . ). Karena efeknya bakalan sebentar banget! ini ada skincare khususnya sendiri, guys!

Gimana mengenali kalau kulit gw itu haus alias Dehidrasi, le?

Coba perhatikan ajah di cermin, adakah garis-garis halus seperti pecah, atau seperti kulit ketarik atau tidak nampak bersinar (saik...)? Maksudnya lebih kusam gitu. Kulit seperti itu sudah kekurangan cairan di dalam kulit sehingga enggak terasa lembab lagi.

Bule pakai?

Pakai!
Padahal sejatinya wajah ini udah minyakan bagai ladang minyak bocor! Tapi pas ngaca rupanya di area rahang ke arah kuping itu nampak rada kering. Seperti ada pecahan kulit mati. Aneh banget! baru akhir-akhir ini sadar. Mungkin karena kebiasaan gonta-ganti facial wash kali ya (my bad habit). Nyesel, bok!

Mari kita lihat serum Bioderma seri Hydrabio ini!

skincare+untuk+kulit+kering+terkelupas

Brand : Bioderma
Sub brand: Hydrabio
Varian: Hydrabio Serum
Ukuran: 40 ml
Tekstur: Gel
Harga: IDR 320.000 (based on female daily)


Kemasan box Hydrabio Serum

Diseluruh box Hydrabio Serum ini dilengkapi dengan 3 bahasa yang bule kuasai semua, Prancis, Inggirs dan Indonesia. Sehingga teks terasa memenuhi kemasan box. Di situ sudah tercatat komposisi, cara penggunaan dan deskripsi singkat tentang produk Hydrabio Serum. Bahan aktif utama Hydrabio Serum berasal dari:
  • Vitamin PP yang bertugas mengembalikan ketahanan kulit dan
  • Ekstrak Biji Apel yang bertugas menstimulasi aktivitas Aquaporins untuk mengalirkan cairan di dalam kulit.
Nah, kedua hal tadi itu di sebut dengan AQUAGENIUM PATENT.

skincare+untuk+kulit+kering+terkelupas
Keterangan pada kemasan

Kemasan jar Hydrabio Serum

Botolnya sendiri sangat ramping, mudah digenggam dan ringan. Desainnya pun dibuat tampak elegan. Pump-nya sendiri juga ada pengunci. Coba putar ke arah kiri maka kalian tekan si pump juga gak akan "muncrat" produknya. Jadi isi produk akan tetap terjaga kebersihannnya serta aman.


skincare+untuk+kulit+kering+terkelupas
Kemasan produk yang ramping

Tekstur Hydrabio Serum

Dalam botol rupanya berisikan 40 ml cairan gel semi-transparant terdapat aroma sentuhan kesegaran. Gel-nya sangat mudah di blend dan meresap dalam hitungan detik ke dalam kulit. Tidak terasa lengket sama sekali, juga enggak bakalan greasy!

Di bawah ini, Bule sapukan di atas kulit tangan yang sangat kering! Tuh Bule garis bawahi dan tebelin kata-kata kering, soalnya emang parah banget keringnya! Begitu Bule sapukan, kulit tangan jadi lumayan lembab. Garis-garisnya lebih samar. Lalu gimana hasil penggunaanya di wajah?


Mengatasi+permasalahan+kulit+kering
Saat disapukan di tangan


Testiomoni Hydrabio Serum

Karena tipikal wajah berminyak, Bule hanya mengoleskan pada bagian yang tadi itu loh, yang kering aja!. Iyah bener, di bagian rahang agak kebelakang (area yang biasa kalau laki-laki dimana jenggot dan jambang numbuh itu loh!). Karena Bioderma Hydrabio Serum diperuntukan bagi kulit yang dehidrasi  -kekurangan air kan..., jadi pas banget sama bagian yang agak kering disitu.

Bule telaten pakai di malam hari saja. Bioderma Hydrabio Serum ini bahkan dapat dipakai sebelum makeup (cuman belum coba sendiri). Setelah pakai toner dan essence baru deh Bioderma Hydrabio Serum Bule aplikasikan di bagian tertentu itu, pakai paling 1-2 biji jagung ajah.

Paginya, saat cuci muka, kulit terasa lebih lembab dan lembut. Maafkan kalau Bule enggak upload Before-After akibat sibuknya kerja ( langsung di lempar gas melon!). Pulang malam setiap hari bikin gak ketangkep kerutan tipis di wajahnya. Jadi Bule hanya bisa cerita doang nih.


Yes, give You 7.5 from 10


Untuk menanggulangi kulit kering ternyata enggak mudah yah, guys. Karena 2 minggu penggunaan gak serta merta ilang (yaiyalah!). Soalnya lama berkecimpung di permasalahan kulit berminyak dan berjerawat bikin Bule have no idea gimana mengatasi kulit kering gitu. Ternyata untuk membuat kulit kering kembali lembab itu bakalan takes time, ya!

Kalau kasus kamu lebih kritis dari Bule, mending jangan hanya mengandalkan si Serum ini saja. Hydrabio dari Bioderma ini adalah line series untuk kulit kering, jadi dia memiliki produk lain seperti Micellar Water, Toning Lotion, dan Refereshing Water!

But well, ini belum berakhir guys! Bule masih terus pakai di bagian rahang untuk mengatasi keringnya. Mana kalau diperhatikan ada kulit mati. Berarti harus scrubbing juga, kan? Yaudinda reminder ke diri sendiri supaya lebih perhatian lagi, gak melulu fokus ke spot kulit yang berminyak ajah!

Bare Face.

Dan guys saran dari Bule. Kalau udah cucok pakai sabun cuci muka yang 1, better jangan ganti lagi deh yah. Beneran deh ini, jadi kering gini kulit Bule ya walaupun enggak sampai ketarik gitu.

Sekian curhatan Bule. Kalau kamu gimana cara mengatasi kulit kerinya-nya, guys? ada yang kena combo gini gak? share yak!




Tulisan ini bersifat OPINI, PENDAPAT, PENGALAMAN PRIBADI, Bisa/Tidaknya dijadikan REFERENSI tergantung PENILAIAN INDIVIDU masing-masing, Bijaklah dalam menilai sesuatu. Postingan: "-[Product Review]: Kulit kering yang haus itu ada skincare-nya!- " adalah MILIK BULEIPOTAN.COM. Hindari tindakan Plagiarism! Tulisan ini dilindungi oleh CopyScape. Jika MENGUTIP TULISAN/GAMBAR,  MOHON DILAMPIRKAN BULEIPOTAN.COM (´▽`)-c<‾_‾).  "


10 comments:

  1. Aku malah pake dua jenis facial wash masing2 buat pagi dan malam. Dan bener sih, kalo malem suka kering banget :(

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iyah, gw baru nyadar. Dulu mah gw woles ajah :((

      Delete
  2. Waa ternyata aku pernah mengalami dehidrasi kulit tapi aku cuekin aja T_T malah aku scrub aja ke area yang kering mengelupas :(((( Tapi setelahnya pakai sheetmask sih hehehe. Aku suka sama line hydrabio-nya Bioderma, aku pakai tonernya dan emangsih ngebantu banget biar kulit tetap lembap yaaa.

    www.magellanictivity.com

    ReplyDelete
    Replies
    1. Itu masih gpp Azka, masih di ademin kan yah. hahaha
      Gw mau sih tonernya, coba di kasih grentongan yak (di lmpar pacul)
      Wkwkwkwkw

      Delete
  3. baru tau kulit bisa dehidrasi juga.. jd pengen nyoba bioderma

    ReplyDelete

Centang Kolom Notify Me, Kamu akan mengetahui Komen Balasan Bule.
Komen Jangan Spamming dan Taruh Link Jualan.
That's The Rules!